Pamekasan, Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Pangkalan TNI AL Batuporon bersama Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB), Forum Relawan Penanggulangan Bencana (FPRB) Pamekasan, dan Kelompok Tani Hutan (KTH) Sabuk Hijau melakukan pembibitan 1000 mangrove, Minggu 23/02/2025. Sementara yang lain sibuk menanam, kami menyiapkan mulai dari bibitnya hingga nanti siap tanam, karena bibit mangrove lumayan susah untuk mendapatkannya. Demikian disampaikan Letda (P) Anang Satria, Danpos TNI AL Pamekasan saat melakukan pembibitan di Pantai Lembung Galis Pamekasan. "Mangrove merupakan penyerap karbon terbaik dan penghasil oksigen, jadi penting untuk mengurangi efek perubahan iklim. Oleh sebab itu kami memulai dengan melakukan pembibitan sehingga nanti kami sudah punya bibit yang siap tanam," jelas Anang. Sementara Budi Cahyono Sekjen FPRB Pamekasan mengatakan, bahwa kolaborasi dengan banyak pihak dalam rangka mitigasi bencana selalu dilakukan. "Karena b...
FRPB Pamekasan - Rumah Zakat meresmikan bantuan sumur bor di pedalaman Kabupaten Pamekasan, yang berlokasi di Dsn. Tengah Ds Angsanah Kec. Palengaan, Dalam peresmian ini dihadiri pula oleh beberapa tokoh dan masyarakat setempat. ( 13/06/2021 )
Perlu diketahui bahwa sumur bor ini merupakan bantuan yang diberikan oleh pe-wakif atas nama Bani Rasman Bin Malleo Sumang.
Muslih selaku relawan mengataka "yang melatar belakangi pamilihan Pamekasan sebagai titik sasar bantuan penyaluran wakaf sumur bor ini, mengingat Pamekasan termasuk salah satu kabupaten di pulau Madura yang beberapa wilayahnya sering terdampak kekeringan atau kelangkaan air bersih, salah satunya adalah Desa Angasah Kecamatan Palengaan" katanya.
Muslih melanjutkan "hal ini sebagai bentuk khidmad rumah zakat kepada masyarakat maka dengan programnya gelombang wakaf melalui relawannya merespon cepat keluhan mereka terkait kelangkaan air bersih ini".
Dalam kesempatan ini Ustadz Yanto selaku tokoh masyarakat setempat mengatakan "saya mewakili warga Dsn Tengah Desa Angsanah Kecamatan Palengaan sangat berterima kasih kepada donatur dan Rumah Zakat atas bantuan sumur bor ini, semoga membawa bermanfaat dan membawa berkah untuk warga di sini" ungkapnya.
Penulis : Khoirul Anam
Editor : Syamsul Hidayat
Rumah Zakat Luar Biasa
BalasHapusRumah Zakat Luar Biasa
BalasHapus